Saya tulis siapa tau bermanfaat juga dan sebagai catatan kaki.
Diantara kita mungkin pernah ngalamin termasuk saya sendiri bahwa ESX versi 5.5 sangat rewel terutama apabila kita menginstall Hypervisor ini diatas perangkat yang NIC nya realtek.
Pasti gak support alias muncul notifikasi "NIC is Not Detected" karna memang di versi 5.5 ini sepertinya hypervisor VMware ini tidak bisa mendeteksi NIC Realtek entah karna apa.
Langsung aja berikut tips n tricknya, secara gak langsung teknik ini simpel. Yaitu mengedit ISO Hypervisor ESXi 5.5 dengan tambahan vib file dengan tools yang bernama ESXi-Customizer.
Sebelum memulai 3 komponen yang harus dipersiapkan yaitu,
- Hypervisor ESX 5.5 -> Download di situs resmi vmware
- VIB File -> Download di situs VMware_bootbank_net-r8168_8.013.00-3vmw.510.0.0.799733.vib dan https://www.dropbox.com/s/vr4ftwoewk9c5lt/VMware_bootbank_net-r8169_6.011.00-2vmw.510.0.0.799733.vib
- ESX Customizer -> Download di situs http://vibsdepot.v-front.de/tools/ESXi-Customizer-v2.7.2.exe
NOTES :
PASTIKAN ANTIVIRUS ANDA MATI, SEBAB ESXi CUSTOMIZER AKAN DIDETEKSI SEBAGAI VIRUS
Langkah-Langkahnya adalah sebagai berikut.
- Jalankan ESX-Customizer.
- Klik Run.
- Pilih di direktori mana anda mau mengextract file install tersebut.
- Masuk kedalam folder ESXi-Customizer-v2.7.2.
- Run ESXi-Customizer seperti gambar print screen dibawah. (Box Merah)
- Setelah running akan muncul tampilan seperti dibawah ini.
Notes.
* Tab Browse pertama adalah untuk iso yang mau di convert dengan vib file.
* Tab Browse kedua adalah untuk vib file yang mau di convert dengan iso file.
* Tab Browse ketiga adalah lokasi iso akan disimpan dimana setelah diconvert.
- Pilih File ISO Hypervisor ESX 5.5 yang mau diconvert.
- Pilih File VIB
- Di tab browse ketiga, pilih di direktori mana hasil file convert dalam bentuk iso nanti akan disimpan, sebagai contoh saya simpan di direktori desktop saya dengan folder ESXConvert+VIB.
Setelah itu klik run!
- Done, Cek direktori destination (pada case ini saya di direktori ESXConvert+VIB).
Akan ada 2 file yaitu
* ESXi-5.x-Custom -> ISO yang sudah dicustom dan dapat mendeteksi NIC Realtek
* ESXi-Customizer -> Hanya Log installer proses ketika convert (Ga penting juga kayanya haha).
Silahkan install iso ESXi5x-Custom tersebut. Selamat Mencoba, Semoga bermanfaat ^^
Sumber http://www.vladan.fr/realtek-8169-nics-not-detected-under-esxi-5-5/
No comments:
Post a Comment